Seringkali orang kebingungan bagaimana cara membuat resume yang baik dan benar sehingga mereka mencari contoh resume dibeberapa situs internet. Anda yang belum mengetahui resume secara detail, akan kami jelaskan di sini apa pengertian dari resume. Resume merupakan riwayat singkat dari seseorang yang berisikan ketrampilan atau pengalaman yang dimiliki. Hal ini teramat penting dan menjadi penentu diterima dan tidaknya seseorang ketika melamar dalam proses recruitmen serta tahapan seleksi karyawan. Oleh karena itu hendaknya resume ini dibuat dengan baik dan benar agar dapat mempermudah pembacanya mengevaluasi qualifikasi si pelamar.
Sangat pening membuat resume yang original bukan hasil jiplakan dari contoh resume orang lain. Biasanya justru para calon pelamar ini membeli resume yang sudah baku yang dijual ditoko atau tempat foto copy. Bahkan sebagian dari mereka mendownload formulir dari website. Memang ini tidak ada salahnya, hanya saja hendknya pelamar juga lebih selektif karena setiap resume yang dijual maupun contoh resume didownload tersebut tidak selalu cocok untuk melamar semua jenis pekerjaan. Bagaimana jadinya jika format yang telah dibeli tersebut ternyata menyisakan ruang yang masih kosong karena tidak dapat diisi keseluruhan. Hal itu justru akan menyebabkan terlihat penuh kekurangan bagi yang membaca resume karena resume tidak enak dilihat.
Selain itu contoh resume data hendaknya bisa dikuantifikasi, seperti misalnya “mencapai target lebih cepat dari yang ditentukan” atau “mencapai target sesuai yang ditentukan” dari kedua kalimat tersebut tentu kalimat pertama lebih meyakinkan. Latar pendidikan yang dicantumkan juga harus lengkap, dari latar belakang pendidikan, ketrampilan maupun pengalaman kerja. Cantumkan saja pendidikan terakhir, karena orang lebih tertarik mengetahui latar belakang pendidkan anda. Sebaiknya dalam menulis pengalaman kerja, sebaiknya pengalaman terakhir lebih didahulukan. Untuk mengetahui lebih detailnya, berikut akan kami berikan contoh resume yang baik sesuai tips membuat resume seperti yang dicontohkan diatas.
Rudy HalimJalan Araya Pondok Permai MalangRudy_halim@yahoo.com031786532Objectif KarirManager Hotel Dian Citra (2005-2007)
Menangani complain hotel keseluruhan
Menhandle karyawan dan staff kepegawaian sejumlah 60 orang
PendidikanUniversitas Indonesia (2000-2004)
Sarjana Teknik Sipil – Cumlaude IP 3,7
Aktivitas kemahasiswaanKapten tim voli di Universitas Indonesia (2001)
Mengatur strategi dalam permainan, penyerangan di lapangan sehingga pernah masuk 8 besar perlombaan voli se Jabodetabek.
Panitia rescue bencana alamMenghimbau mahasiswa universitas di jakarta untuk turut serta memberikan sumbangsih berupa tenaga dan finansial untuk membantu para korban merapi jogja dan berhasil mengumpulkan dana sumbangan sebesar hampir 35 juta rupiah.
Koordinator KKNTurut menjadi pendamping Psykolog anak ternama Seto Mulyadi dalam program kerja trauma healing di Merapi sebanyak 90 anak lebih.
Kemampuan atau skillMampu mengoperasikan komputer dengan program microsof excel, microsoft power point dan microsoft word
Mampu berbahasa inggris dengan aktif sehingga pernah menjadi tutor di lembaga pendidikan English For ChildrenMampu berbahasa mandarin dan pernah menjadi guide tour untuk wisatawan dari Hongkong
Diatas tersebut merupakan contoh resume yang baik namun memiliki susunan yang ringkas padat dan jelas. Ketahuilah bahwa resume yang disusun secara rapi dan detail tentunya akan mempengaruhi panitia dari perusahan untuk mempertimbangkan posisi yang disediakan untuk diberikan kepada anda. maka dari itu, susunlah resume anda menggunakan bahasa yang baik, singkat namun detail, agar mampu menjadi penghantar kesuksesan anda untuk mendapatkan posisi kerja yang disediakan oleh perusahaan terkait.